Pemutakhiran KK dan aktivasi IKD di Padukuhan Watukarung

Dalam rangka melaksanakan program GISA, Kapanewon Seyegan bersama Kalurahan Margoagung menyelenggarakan pemutakhiran Kartu Keluarga (KK) dan aktivasi IKD (Identitas Kependudukan Digital) dilaksanakan di padukuhan Watukarung Kalurahan Margoagung, Jumat (2/8).

Pemutakhiran data Kartu Keluarga dilakukan bekerjasama dengan Posyandu Kalurahan yang merupakan program dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Sleman sebanyak 7 (tujuh) KK dan pengajuan IDOLA (program pembuatan Akte Kelahiran bersamaan dengan pemutakhiran KK) sebanyak 1 orang, pemutakhiran data KK melalui Kapanewon sebanyak 1 orang dan aktivasi IKD sebanyak 13 orang.

Kegiatan ini akan dilaksanakan secara periodik dan berkelanjutan hingga semua padukuhan di Kapanewon Seyegan sebanyak 67 (enampuluh tujuh) padukuhan melaksanakan program GISA tersebut.

 

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*